Entri Populer

Monday, 17 December 2012

RELOKASI

Tempat ini penuh dengan kenangan, sebagian sejarah ku ada di sini, perjalanan hidup ku melewati tempat ini.
Tempat ini seperti bangunan yang lainnya, ada tembok, genteng, pintu, jendela, lantai, kamar mandi, halaman belakang. Di dalamnya juga ada tv, lemari,meja, karpet, aquarium juga ada. Alat-alat latihan juga ada. Cukuplah kalau cuma untuk berlindung dari terpaan panas, hujan, angin. Ya tempat ini adalah sekber UKM Merpati Putih Universitas Brawijaya.
Dengan menempati kavling 8, pertama kali aku menginjakkan kaki di tempat ini sekitar awal tahun 2007, pertama kali daftar jadi anggota MPUB. Awal-awal masih malu-malu, maklum di tempat baru, tapi lama kelamaan akhirnya sering ke unit waktu setelah kuliah, nunggu jam kuliah selanjutnya. Apa lagi ada yang jualan di depannya unit, ada soto, mie ayam, es degan, ma lalapan, kalau laper tinggal pesan. Sekitar tahun 2008, akhirnya jadi penghuni, karena ada sesuatu hal akhirnya tidur unit juga, meneruskan jejak mas eros hehe.
Jadi penghuni, jadi saksi orang yang datang, lalu pergi. Liat unit dari rame sampai tidak ada orang, penghuni terakhir waktu anak-anak mudik pulang kampung, ketemu banyak orang, jadi Ketum, di siksa waktu malam-malam pas ultah, dan banyak lagi. Itu jamanku, memori dari alumni-alumni MPUB pasti lebih banyak dan menarik.
Di tahun 2012, memori itu berhenti, bukan karena alam, tetapi karena digusur sama pihak rektorat. Entah apa alasannya, akhirnya unitas harus di kosongkan pada tanggal 26 Oktober, setelah di kosongkan akan segera di robohkan. Unitas sendiri di relokasi sementara (menurut perhitungan ku ± 10 tahun) di rusunawa. Tempatnya ada di belakang unit. Dan untuk MP ada di lantai 4 hehe.
"Unit boleh pindah tapi semangat tidak boleh pindah"

NB: jadinya di blog gmn y, tanpa edit paragraf dll, tp semoga masih bisa di baca.
Ukm kav.8, 17 Desember 2012

novan rp

Foto: dr hpnya mas sony yg d upload di fb mpub
Sent from my BlackBerry® smartphone from Sinyal Bagus XL, Nyambung Teruuusss...!

No comments:

Post a Comment